BeritakanID.com - Selebgram Rachel Vennya tampil seksi dalam pemotretan terbaru. Tak sendiri, Rachel berpose gemulai berdua ditemani ibunya, Vien Tasman.
Rachel Vennya berbut one piece berwarna pink. Sementara sang ibu mengenakan long dress berwarna biru tua.
Keduanya menjalani sesi foto bertema film ikonis tahun ini, The Substance yang diperankan oleh Margaret Qualley dan Demi Moore.
Dengan penuh totalitas, Rachel memperagakan tokoh Sue (Margaret Qualley) dengan latar toilet.
Yang menarik perhatian adalah aura seksi yang berusaha ditonjolkan Rachel Vennya dengan busana minim yang dikenakannya.
Bagian paha, perut, hingga lengannya terumbar bebas. Banyak memuji kecantikannya, namun tak sedikit pula yang menyayangkan keputusan ibu dua anak tersebut.
Bersama dengan foto yang dibagikan, Rachel menuliskan kalimat pamungkas dalam film horor tersebut.
"Remember you are one 🍳 #TheSubstance," tulisnya dikutip Sabtu (16/11/2024).
The Substance menjadi film favorit mantan istri Okin itu pada tahun 2024. Untuk itulah dia mencoba menghidupkan adegan favoritnya lewat penampilannya.
Baca Juga
- Dituding Pria Tak Bertanggung Jawab, Alshad Ahmad Buka Suara terkait Hubungannya dengan Nissa Asyifa
- Jangan Macam-macam Netizen! Betrand Peto Sama Sekali Tak Suka Kalau Sarwendah Dijodohkan dengan Boy William, Onyo Cemburu?
- Agus Salim Tolak Rp300 Juta Pemberian Denny Sumargo, Bunda Corla Emosi: Sombong Bener!
"Menciptakan kembali adegan dari film favorit saya tahun ini," sambungnya.
Potret terbaru ini mendapat berbagai pujian dari netizen. Bahkan ada yang menyebutnya mirip dengan Jennie Blackpink.
“Jennie Ruby Jane,” kata netizen menulis nama asli Jennie.
“Keren banget,” kata lainnya.
Namun, berbeda dengan platform Instagram, netizen platform X justru menyayangkan potret Rachel ini.
“Ariel Tatum gk terlalu terbuka tapi auranya seksi menggoda banget,” kata netizen.
“Maaf bun tapi aslinya kulit buna kok gelap yak, beda jauh kayak di foto,” sindir yang lainnya.
“Project apa sih gak ngerti konsep bajunya, kayak donat bolong tengahnya,” mata lainnya. (Elva/Fajar)
Sumber: fajar