BeritakanID.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumpulkan seluruh Kapolda, Pangdam, Danrem, Dandim, Kapolres seluruh Indonesia di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur pada Kamis (12/9).
Bukan hanya itu, Jokowi juga mengajak serta Presiden terpilih 2024 yang juga Menteri Pertahanan Prabowo Subianto serta beberapa menteri terkait dalam pengarahan pejabat TNI-Polri tahun 2024.
Adapun alasan Jokowi mengumpulkan para pejabat kewilayahan berdasarkan kemauan dari Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
"Tiga minggu yang lalu Panglima TNI, Kapolri menyampaikan 'Pak kami ingin mengumpulkan Pangdam, Danrem Dandim Kapolres seluruh tanah air' saya tanya di Jakarta? 'Enggak pak kalau bisa di IKN', Kenapa harus di IKN? 'Karena anu pak banyak yang belum tahu pak, IKN hanya lihat di TV, YouTube, video, pingin liat aslinya seperti apa'," tiru Jokowi saat berbincang dengan Kapolri dan Panglima TNI tempo hari.
Akhirnya keinginan Panglima TNI dan Kapolri terwujud, karena bisa mengumpulkan seluruh pejabat kewilayahan di IKN.
Jokowi pun turut senang dengan menyambut para pejabat kewilayahan yang hadir.
"Saya melihat yang hadir di sini wajahnya cerah semuanya, selamat datang di Ibu Kota Negara Nusantara," jelas Jokowi yang disambut tepuk tangan semua peserta pengarahan.
Sumber: rmol