Dimectirta, Pencipta Lagu Asmalibrasi yang Disebut Kehidupannya Susah hingga Bikin Fanny Soegi Geram

Dimectirta, Pencipta Lagu Asmalibrasi yang Disebut Kehidupannya Susah hingga Bikin Fanny Soegi Geram

BeritakanID.com - Fanny Soegi baru-baru ini mengungkap adanya permasalahan hak royalti yang tidak didapatkan oleh pencipta lagu Asmalibrasi, Dimectirta.

Berikut adalah profil Dimectirta yang disebut Fanny Soegi tinggal mengontrak di Yogyakarta dan hutang untuk biaya sekolah anak.

Sebagaimana diketahui, lewat cuitan X/Twitternya, Fanny Soegi membongkar kelakuan tak adil band Soegi Borneo soal hak royalti lagu Asmalibrasi.

Mantan vokalis Soegi Borneo yang mempopulerkan lagu Asmalibrasi itu mengaku miris lantaran Dimectirta tidak menerima royalti lagu yang bernilai setengah miliar tersebut.

"Orang-orang yang nggak berhak bisa beli 2 mobil sekaligus, gitar mahal, foya2. Sedangkan pencipta lagu Asma masih ngontrak di Jogja, mana atapnya jebol lagi. Bukan nominal yang ku garis bawahi, tapi nurani kalian. Band2 an kok serakah, nggak keren blas," cuitnya, dikutip Kilat.com dari akun X @fannysoegi pada Sabtu, 8 September 2024.

Lantas siapakah Dimectirta?

Pencipta lagu Asmalibrasi adalah Dhimas Tirta Franata atau pemilik Instagram @Dimectirta.

Ia pernah merintis kariernya sebagai penjual minuman bajigur dengan nama Wedang Atlas yang sangat sederhana dan minuman gula asam bersoda.
Selain kuliner, Dhimas juga memiliki usaha clothings dan sablon.

Dari highlights Instagramnya, Fanny Soegi juga tampak ikut melarisi usaha tersebut.

Selain berjualan, Dhimas Tirta Franata juga menulis buku berjudul Paten (Kerabat Senja dan Orkes Barbar) yang berisi tentang curahan hati di balik karya lagu yang sudah terpublikasi.

Dimectirta diketahui telah menikah dengan perempuan bernama Anindya Silvyana (nndyfrnt) dan memiliki seorang anak perempuan bernama Jenayu Nakila (Jeje) @jenayunanakila.

Putri kecil Dimectirta tampaknya memiliki hobi bermain skate board dan bergabung di klup Cross Fire Skate School Semarang dan sering ikut kompetisi.

Setelah memutuskan tinggal Perumahan Nogotirto 5, Desa Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta, putri Dimectirta bersekolah di Jogja Green School. (*)

Sumber: kilat

TUTUP
TUTUP