Anwar Iskandar, Ketua MUI yang Sebut Makan Siang Gratis Program Tuhan Tak Boleh Dilawan

Anwar Iskandar, Ketua MUI yang Sebut Makan Siang Gratis Program Tuhan Tak Boleh Dilawan

BeritakanID.com - Anwar Iskandar, Ketua MUI menuai sorotan pasca memuji program makan gratis yang diusung Prabowo Gibran.

Sayangnya banyak masyarakat yang heran dengan pernyataan Anwar terkait program makan gratis tersebut.

Pasalnya, Anwar tampak menyamakan program makan gratis dengan program Tuhan.

Hal tersebut disampaikan olehnya kala menghadiri acara Zikir dan Doa Kebangsaan di Istana Merdeka, Kamis, 1 Agustus 2024.

"Ada seorang Presiden, seorang Wakil Presiden punya program beri makan rakyat, itu program Allah SWT. Ya iya kan? Mau dilawan? Mau kita lawan? Itu program Tuhan itu," kata Anwar dilansir YouTube Kompas TV.

Profil Anwar

Nama lengkap dan gelar Anwar adalah KH Anwar Iskandar, pria yang satu ini lahir di Berasan, Muncar,Banyuwangi pada 25 April 74 tahun silam.

Anwar diketahui menggantikan KH Miftachul Akhyar menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia.

Sebelumnya, Anwar menjabat sebagai Wakil Ketua Dewan Pertimbangan MUI dan Wakil Rais Aam PBNU periode 2022-2027.

Sosoknya dikenal sebagai Ulama NU yang berasal dari Banyuwangi. Ia menimba ilmu di Ponpes Mambaul Ulum dan merupakan alumni dari Ponpes Lirboyo Kediri, Pondok Al-Falah Sarang Rembang, Minggen Demak, dan Ilmu Falak di Jember.
KH Anwar Iskandar diketahui mendirikan Pesantren Al Amien di Kediri dan menjadi pengasuh juga.

Anwar sendiri juga berkecimpung di bidang politik, dirinya sempat jadi anggota MPR RI tahun 1998.

Kemudian di tahun sebelumnya yakni 1997, Anwar pernah menjadi Rais Syuriyah PWNU Jatim.

Anwar diketahui menikah dengan seorang perempuan dari Jamsaren, Kediri bernama Nyai Qoni’atus Zahro di tahun 1975.

Mertua dari Anwar sendiri adalah Kiai Sa’id selaku Pengasuh Pondok Pesantren Assa’idiyah Jamsaren.

Adapun pernikahan pertama ini dikaruniai satu orang putra dan lima putri.

Lalu di tahun 1990, Kiai Anwar menikah kedua kalinya dengan Nyai Hj Yayan Handayani wanita dari Bogor.

Dari pernikahan kedua ini ia dikaruniai tiga putra dan satu putri, yang sekarang mendiami Pondok Pesantren Al Amien.

Itu tadi profil sosok Anwar Iskandar, Ketua MUI yang menyamakan makan siang gratis dengan program Tuhan.(*)

Sumber: kilat

TUTUP
TUTUP