Anies Tegaskan Banjir Jakarta Surut Kurang dari Enam Jam

Anies Tegaskan Banjir Jakarta Surut Kurang dari Enam Jam

BeritakanID.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan bahwa penanganan banjir di Jakarta kini telah berjalan dengan baik. Ia menegaskan, banjir yang mengenang di sekitar Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akibat limpahan air di daerah aliran Sungai Ciliwung, dapat surut dalam waktu kurang dari enam jam.

“Saya mendengar dari Pak Wali Kota Jakarta Selatan (Munjirin) waktunya kurang dari enam jam, kurang dari enam jam surut semua. Itulah manajemen pengelolaan banjir,” ujar Anies di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa, 11 Oktober 2022.

Kemudian, Anies menjelaskan ketika volume air hujan melampaui sungai dan kapasitas drainase hal itu dipastikan akan menyebabkan genangan dan banjir.

Saat ini, kata Anies kapasitas drainase di Jakarta 50 mm per hari hingga 150 mm per hari untuk di jalan-jalan protokol. Dia mengatakan kapasitas itu tak akan cukup apabila curah hujan mencapai 140-180 mm per hari.
“Terjadinya bukan dalam satu hari, 180 mm dalam 2-3 jam, maka otomatis akan terjadi genangan,” tuturnya.

Anies menambahkan kalau terjadi genangan berhari-hari berarti manajemen pengelolaan banjirnya tidak benar. “Jadi Anda silakan lihat, bandingkan Jakarta dengan kota kota lain. Silakan bandingkan saja,” tuturnya.

Sumber: kba

TUTUP
TUTUP