BeritakanID.com - Pesulap merah alias Marcel Radhival menanggapi somasi pawang hujan, rara dengan santai.
Marcel mengatakan dirinya tidak ambil pusing. Sebab, dia merasa tidak melakukan kesalahan apapun. "Ya, sudah biarkan saja," kata Marcel saat ditemui di kawasan Penjaringan, Jakarta Utara, baru-baru ini.
Marcel tampaknya juga enggan memenuhi keinginan rara untuk meminta maaf.
Pria kelahiran 1997 itu menilai tak ada yang salah dalam kalimat yang dia unggah. Terlebih, dia tidak menyebut nama sosok pawang hujan yang dimaksud secara gamblang.
Baca Juga
- Dituding Pria Tak Bertanggung Jawab, Alshad Ahmad Buka Suara terkait Hubungannya dengan Nissa Asyifa
- Jangan Macam-macam Netizen! Betrand Peto Sama Sekali Tak Suka Kalau Sarwendah Dijodohkan dengan Boy William, Onyo Cemburu?
- Agus Salim Tolak Rp300 Juta Pemberian Denny Sumargo, Bunda Corla Emosi: Sombong Bener!
"Saya bukan cuma bahas satu orang, aneh banget," tuturnya.
Sebelumnya, rara melayangkan somasi kepada Marcel Radhival pada Kamis (1/9). Ternyata rara tak terima atas unggahan Marcel yang menyamakan ritual pawang hujan dengan stand up comedy.
Sumber: fajar