BeritakanID.com - Wakil Direktur INDEF, Eko Listiyanto menilai kemungkinan besar pemerintah akan melakukan penyesuaian harga BBM Subsidi, mengingat kuota Pertalite dan Solar subsidi yang menipis hingga beban APBN yang cukup berat di tengah kenaikan harga minyak global.
Eko juga melihat pengumuman gelontoran bansos sebagai upaya pemerintah untuk menenangkan masyarakat atas dampak kenaikan harga BBM. Diproyeksi harga BBM naik 30% yang bisa berdampak pada kenaikan inflasi 7-7,25%.
Seperti apa dampak jika kenaikan harga BBM naik ke inflasi hingga daya beli? Selengkapnya simak dialog Muhammad Gibran dengan Kepala Bidang Logistik dan Rantai Pasok Kadin Indonesia, Akbar Djohan dan Wakil Direktur INDEF, Eko Listiyanto dalam Squawk Box di CNBC Indonesia (Rabu, 31/08/2022)
Sumber: cnbc