Anies Hadiri Grand Launching Buku ‘Jangan Remehkan Kata-Kata’ di Islamic Book Fair

Anies Hadiri Grand Launching Buku ‘Jangan Remehkan Kata-Kata’ di Islamic Book Fair

BeritakanID.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri peluncuran buku ‘Jangan Remehkan Kata-Kata, kutipan pemikir Anies Baswedan yang menggerakan’ diterbitkan renebook di Islamic Book Fair ke-20 di Hall A Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu 6 Agustus 2022.

Dari pantauan KBA News, acara ini dibawakan oleh Chiki Fauzi. Gubernur Anies datang pukul 15.45 WIB dengan menggunakan pakaian kemeja berwarna biru kotak-kotak dengan celana jeans berwarna biru.

Anies tiba langsung di kerumuni masyarakat yang hadir diacara Islamic Book Fair 2022, ada juga yang berswafoto dan bersalaman. “Assalamualaikum Pak Anies,  selamat datang di Islamic Book Fair,” ucap Chiki menyambut kedatangan Anies di acara grand launching tersebut.

Kemudian Anies langsung naik ke atas panggung dan duduk di bangku yang sudah disediakan. Sebelumnya di atas panggung sudah ada penulis dari buku ‘Jangan Remehkan Kata-Kata, kutipan pemikir Anies Baswedan yang menggerakan’ yakni Muhammad Husnil.

Muhammad Husnil mengaku terinspirasi dari perkataan Anies saat diundang wawancara di salah satu stasiun televisi pada 2016-2017. Lalu berinisiatif untuk mengumpulkan menjadi buku.

“Kami lantas memilahnya itu dari ratusan yang wawancara Pak Anies baik, visual maupun teks. Itu prosesnya lama,” kata Husnil.
Sebelumnya Gubernur Anies mengajak masyarakat untuk datang ke acara Islamic Book Fair 2022 di JCC, Senayan. Dia mengucapkan selamat atas adanya book fair 2022 di acara itu banyak penerbit buku dari mancanegara yang hadir.

“Selamat atas Islamic Book Fair  2022 ini. Agenda menarik karena ada penerbit buku dari mancanegara Mesir, Arab, Malaysia dan lain-lain,” papar Anies di Instagram resmi IBF 2022  @islamicbookfairofficial di kutip KBA News.

Anies berharap pembuka Islamic Book Fair 2022 ini menjadi ajang tukar gagasan dan informasi.

“Harapannya jadi pembuka cakrawala untuk bisa interaksi sumber ilmu baru dan jadi Jadi ajang tukar gagasan dan informasi. Jendela dunia untuk semua. Salam hangat dari balaikota,” tuturnya.

Sumber: kba

TUTUP
TUTUP