Brigadir Joshua yang Tewas, Lha Kok Jadi Bharade Eliezer yang Minta Perlindungan, LPSK Jawab Gini

Brigadir Joshua yang Tewas, Lha Kok Jadi Bharade Eliezer yang Minta Perlindungan, LPSK Jawab Gini

BeritakanID.com - Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) belum bisa memberi perlindungan kepada keluarga Brigadir Joshua.

Alasannnya karena kasus dugaan pelecehan seksual terhadap istri Irjen Ferdy Sambo yang menyebabkan baku tembak masih tahap investigasi.

“(Kasus Brigadir Joshua ) masih Investigasi dan asesmen belum selesai,” kata Ketua LPSK Hasto Atmojo Suroyo saat dihubungi pojoksatu.id, Sabtu (30/7/2022).

Sementara itu Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E sudah mendatangi LPSK. Kedatangannya ke LPSK tak lain guna untuk meminta perlindungan sebagi saksi atau korban dalam kasus baku tembak di kediaman Irjen Ferdy Sambo.

Namun Hasto Atmojo Suroyo sendiri belum membeberkan apakah permohonanan Bharade Eliezer itu dikabulkan atau tidak. Sebab sampai saat ini asesmen Bharade Eliezer juga masih proses.
“Belum tahu (dikabulkan atau tidak) Aesmen Bharade Eliezer juga belum selesai,” ujarnya.

Sebelumnya, Bharada Eliezer atau Bharada E datang ke Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) pada Jumat (29/7/2022) untuk menjalani asesmen dan investigasi terkait kematian Brigadir Joshua.

Kedatangan Bharada Eliezer juga untuk menjalani asesmen oleh LPSK terkait permohonan perlindungan sebagai saksi atau korban dalam baku tembak dengan Brigadir Joshua.

Hasil asesmen dan investigasi yang dilakukan kepada Bharada Eliezer juga untuk menentukan dikabulkannya permohonan perlindungan Bharada Eliezer.

Sumber: pojoksatu

TUTUP
TUTUP