BeritakanID.com - Akun Twitter resmi milik Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dirujak netizen.
Hal itu lantaran akun Twitter resmi Kapolri itu memberikan ucapan terima kasih usai Presiden Jokowi mencabut larangan ekspor crude palm oil (CPO).
Diketahui, Presiden Jokowi telah kembali membuka keran ekspor minyak goreng per 23 Mei 2022.
Presiden Jokowi beranggapan bahwa saat ini pasokan minyak goreng di pasaran terus bertambah sehingga dirinya memutuskan untuk mencabut pelarangan ekspor minyak goreng.
"Terima kasih Bapak Presiden Ir. Joko Widodo atas kebijakan dibukanya kembali ekspor CPO." Tulis Listyo Sigit Prabowo melalui akun Twitter-nya pada Minggu 22 Mei 2022.
![]() |
Akun Twitter resmi milik Kapolri dirujak netizen (Medianekita.com/tangkap layar Twitter Kapolri) |
Dalam cuitan, Kapolri juga menyematkan sebuah video pernyataan Presiden Jokowi yang memutuskan untuk mencabut pelarangan ekspor minyak goreng tersebut.
Netizen pun ramai-ramai mempertanyakan maksud dari cuitan itu.
"Bapak mewakili siapa?" Ujar akun @DRu**.
"Jd sales minyak ya pak?" Timpal akun @Her**.
Tidak sedikit netizen yang menduga ada kepentingan jenderal bintang empat itu terkait ekspor CPO.
"Senang ya pak jalan bisnisnya sdh di buka lagi" balas akun @Hhe**.
"SamaΒ² Pak Kapolri semoga Bisnis Bapak Lancar kembali dengan di bukanya kembali Ekspor CPO." cuit akun @MAR**.
![]() |
Akun Twitter resmi Divisi Humas Polri dirujak netizen (Medianekita.com/tangkap layar Twitter divisi Humas Polri) |
Tidak hanya akun resmi milik Kapolri, akun resmi Divisi Humas Polri pun terlihat mencuit hal serupa. Hal ini membuat netizen semakin bertanya-tanya maksud dari cuitan itu.
Hingga berita ini dimuat, belum ada keterangan resmi dari pihak terkait.***
Sumber: medianekita
Humas Rakyat atau Humas Istana atau Humas pengusaha?
β πππ π¬πππππ. (@RieGucciano) May 22, 2022
ππ pic.twitter.com/WLAKWR3U0U