BeritakanID.com - Berita hoaks yang menyebutkan kedatangan Ustaz Abdul Somad (UAS) di tolak membuat warga Madura geram dan menantang keberanian Denny Siregar, Abu Janda dan Eko Kunthadi datang ke Madura.
"Ada berita yang mengaku santri akan demo menolak UAS di Madura. Itu hanya hoaks dan disebarkan buzzer,” ungkap warga Sumenep, Abdul Ghoni.
Mengutip jakarta.poskota.co.id, Menurut Abdul Ghoni, warga Madura sangat menghormati ulama dan habaib. "Para ulama dan habaib yang dibenci buzzer sangat dihormati di Madura,” sambungnya.
Hal senada juga diutarakan Abdul Qadir Zailani (25). Ia menilai buzzer sengaja menyebarkan hoaks santri Madura menolak UAS. “Saya katakan buzzer itu antek PKI yang menyebarkan hoaks UAS ditolak di Madura,” jelasnya.
Baca Juga
- Viral Gus Miftah Berkata Kasar ke Penjual Es Teh saat Pengajian, Padahal "Digaji Rakyat" Rp18 Juta per Bulan
- Aipda Robig Tembak Siswa SMK, Kronologi Versi Kapolres dan Propam Berbeda di RDP dengan Komisi III DPR
- Ketahuan Bohong, Aipda Robig Tembak Mati Siswa SMK Bukan karena Tawuran tapi Kesal Dipepet
Abdul Qadir justru menantang buzzer seperti Denny Siregar, Eko Kuntadhi, Abu Janda (Permadi Arya) datang ke Madura. “Warga Madura menunggu keberanian buzzer datang ke sini,” ungkapnya.
Adapun jadwal UAS selama di Madura untuk mengisi Tabligh Akbar di Pondok Pesantren Muidzul Amin Al-Islamy pada Sabtu, 21 Mei 2022 pukul 08.00 WIB. Setelah itu, UAS juga akan mengisi Tabligh Akbar di Pondok Pesantren Alhamidy Banyuanyar pada Sabtu, 21 Mei 2022 pukul 19.00 WIB.
Sumber: poskota